Ads 468x60px

Tuesday, February 5, 2013

Proposal Sistem Informasi Kampus

Teknologi Informasi berperan penting dalam memperbaiki kualitas suatu Instansi. Penggunaannya tidak hanya sebagai proses otomatisasi terhadap akses informasi, tetapi juga menciptakan akurasi, kecepatan, dan kelengkapan sebuah sistem yang terintegrasi, sehingga proses organisasi yang terjadi akan efisien, terukur, fleksibel.

Bahkan dewasa ini perkembangan Teknologi Informasi mulai mendapat sambutan positif dari masyarakat. Perkembangannya tidak hanya disambut dan dinikmati oleh kalangan bisnis maupun pemerintah saja, tetapi juga mulai merambah dalam dunia pendidikan karena ketersediaan informasi yang terintegrasi makin penting dalam mendukung upaya menciptakan generasi penerus bangsa yang kompetitif.
Sistem Informasi Manajemen Kampus (SIMPUS) dirancang sebagai alat penunjang berupa software aplikasi berbasiskan web untuk menunjang seluruh kegiatan perguruan tinggi yang mempunyai tujuan sebagai berikut:
  1. Adanya database yang terpusat dan terintegrasi.
  2. Tersedianya Informasi untuk mendukung perencanaan dan pengambilan keputusan.
  3. Tersedianya layanan informasi bagi komunitas kampus seperti mahasiswa, dosen, staf tata usaha, pimpinan,orang tua, alumni dan masyarakat pada umumnya (stakeholder).
  4. Sebagai salah satu pilar pembangunan perguruan tinggi berbasiskan Teknologi Informasi.
  5. Memberikan Nilai Tambah (Added Value) bagi perguruan tinggi, antara lain melahirkan daya saing, meningkatkan e-literacy, dan sebagai information dashboard.
 Dengan demikian diharapkan aplikasi SIMPUS ini akan selalu diperbarui sesuai dengan  perkembangan dunia pendidikan tinggi.  Pendek kata, Sistem Informasi Manajemen Kampus (SIMPUS) ini adalah dari perguruan tinggi dan untuk perguruan tinggi.


0 komentar:

Post a Comment